Forum Akademik Fakultas Syariah dan Hukum Se-Indonesia Berkumpul Bahas Perkembangan Keilmuan




Jakarta (Diktis) - Forum Akademik Fakultas Syariah dan Hukum Se-Indonesia melakukan FGD tentang Reintegrasi Keilmuan dan Restrukturisasi Program Studi Fakultas Syariah Dan Hukum pada hari kamis 1 Januari 2018 di Hotel Citradream Bintaro.

Dekan FSH UIN Jakarta, Asep Saefudin Jahar mengatakan bahwa Kegiatan ini dilandasi atas dasar kegelisahan Prodi-prodi tentang rekognisi gelar dan banyaknya prodi di FSH yang mempersulit gerak dari pengembangan keilmuan di FSH.

"Dari pengalaman, semua prodi tersebut ternyata ditampung dalam lapangan kerja yang sama dengan lapangan kerja alumni dari prodi ilmu hukum. Ditambah lagi adalah ketersediaan SDM Dosen yang terbatas." Kata Asep

Serupa dengan hal itu, Dr. Euis Amalia yang menjadi moderator kegiatan tersebut mengatakan bahwa sebelumnya FGD ini sudah dilakukan pada Oktober 2017 yang menghasilkan gagasan restrukturisasi dan rekomendasi terhadap prodi-prodi di lingkungan FSH se-Indonesia. Ternyata semua profil lulusannya banyak yang serupa dan perbedaannya hanya ada di sejumlah mata kuliah. Sehingga dengan masalah tersebut, gagasan tersebut kami rumuskan untuk membuat prodi Hukum Islam saja atau gagasan baru yang lainnya

Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam, Prof. Dr. Arskal Salim yang hadir pada kesempatan tersebut memberikan pandangan terkait hal tersebut agar tidak ada gap dengan alumni perguruan tinggi lainnya.

" Ada 3 (tiga) aspek yang dapat mereformasi prodi-prodi di FSH, Pertama: Penyederhanaan Prodi, Kedua: Join Degree (gelar ganda) dan Ketiga: Penyederhanaan mata kuliah" ucap Arskal. (dnt)

oleh admin-dev | Edisi Tanggal: 02-02-2018 Jam: 15:03:43 | dilihat: 1976 kali