PENGHARGAAN UNTUK ALM. MUNATSIR AMIN PENCIPTA MARS DAN HYMNE PEERKEMAHAN WIRAKARYA




Kendari (Diktis), Disela-sela kegiatan Perkemahan Wirakarya Ke XIII Perguruan Tinggi Keagamaan di Kendari, Ditjen Pendidikan Islam dalam hal ini diwakili Kasubdit Sarana Prasarana Kemahasiswaan Dra. Siti Sakdiyah, M.Pd memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Drs. H. Munatsir Amin (alm) atas jasa beliau dalam menciptakan lagu mars dan hymne Perkemahan Wirakarya PTK se-Indonesia.

Penghargaan ini diserahkan oleh Ketua Forum Wakil Rektor III, Dr. Agus Maimun dari UIN Malang kepada putri alm Tri Indah Noviana pada acara pertemuan forum wakil rektor/ketua di Hotel Srikandi Kendari, Sulawesi Tenggara (17/05).

Dalam sambutannya putri alm. "Mengucapkan banyak terima kasih atas penghargaan ini.  Beliau merupakan sosok pramuka-wan sejati".

Almarhum Munatsir Amin sebelumnya menjabat Waka I Kwarda Lampung yang juga pencipta Mars Pramuka "Jayalah Pramuka" wafat pada hari Selasa tanggal 11 November 2014. Semoga jasa-jasa beliau untuk kemajuan pramuka mendapatkan pahala yang setimpal dan almarhum diampuni dosa-dosanya dan diberikan tempat yang layak. Jayalah Pramuka Indonesia, salam Pramuka. (SM/TSP)

oleh admin-dev | Edisi Tanggal: 18-05-2016 Jam: 18:25:24 | dilihat: 2268 kali